desert

Es Cendol

Agustus 17, 2016


Es Cendol Melani
Es Cendol
Bahan :
  • 150 gr tepung beras
  • 75 gr tepung tapioka
  • 800 ml air secukupnya
  • 10 lbr daun pandan
  • 5 lbr daun suji


Bahan Kuah Santan:
  • 130 ml santan instant (2 bks)
  • 2 sdm creamer
  • 250 ml air
  • Garam secukupnya
Bahan Kuah Gula:
  • 2 butir gula merah
  • 3 sdm gula pasir
  • 250 ml air
  • 1 lbr daun pandan
Cara Membuat :
Haluskan daun suji dan daun pandan dengan blender tambahkan air, saring, sisihkan. Siapkan wajan, campur tepung beras dan tepung tapioka tambahkan air daun pandan, nyalakan api aduk rata, aduk terus adonan cendol hingga adonan matang dan mengkilap (pengalaman saya jika adonan belum matang biasanya rasanya akan pahit dan adonan akan hancur apabila dicetak).

Es Cendol Melani



Siapkan air matang dalam wadah, cetak adonan cendol dengan cetakan, jika tidak ada bisa menggunakan pipping bag atau benda lain yang ada lubangnya :D biarkan adonan jatuh kedalam air matang. Simpan dalam lemari pendingin.



Cara Membuat Kuah Santan:
Campur Semua Bahan, biarkan kuahnya mendidih, dinginkan.

Cara Membuat Kuah Gula :
Campur Semua bahan, biarkan kuah gula mengental dan mendidih, dinginkan.

Cara penyajian; siapkan wadah, siapkan es batu dalam wadah, masukan cendol tambahkan kuah santan dan kuah gula, bisa ditambahkan juga potongan buah nangka atau durian sesuai selera. Es cendol siap dihidangkan.

You Might Also Like

0 komentar

SUBSCRIBE

Like us on Facebook